Pemkab Morowali Hibahkan Anggaran Rp.52 M lebih Untuk Dukung Pelaksanaan Pilkada 2024

    Pemkab Morowali Hibahkan Anggaran Rp.52 M lebih Untuk Dukung Pelaksanaan Pilkada 2024
    Pj Sekda Morowali Abdul Wahid Hasan saat membawakan materi, Berita Selasa (08/10/2024)

    MOROWALI, Sulawesi Tengah - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Morowali melaksanakan Bimtek (Bimbingan Teknis) bersama Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS), bertempat di Aula Hotel Surya yang beralamat di seputaran area perkantoran Fonuasingko, Senin (07/10/2024).

    Pelaksanaan Bimtek ini terkait pengelolaan dan pertanggungjawaban anggaran hibah Pilkada Morowali serta penggunaan aplikasi Sitab pada sekretariat badan penyelenggaraan adhoc tingkat PPK dan PPS se - Kabupaten Morowali dalam pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Morowali 2024.

    Pada kesempatan itu hadir pembicara dari Pemkab Morowali dalam hal ini Pj Sekda Morowali, Drs. H. Abdul Wahid Hasan, M.Pd membawa materi tentang Peran Pemerintah Daerah dalam mendukung pertanggungjawaban anggaran hibah serta fasilitasi pada Pemilukada serentak tahun 2024

    Pj Sekda Abdul Wahid Hasan membahas tentang peran pemerintah daerah dalam mendukung pertanggungjawaban anggaran hibah untuk PPK dan PPS yang digelontorkan melalui KPU Morowali.

    Dia menyampaikan bahwa Pemerintah Daerah mendukung pelaksanaan Pilkada Morowali 2024, dengan mengalokasikan anggaran hibah sebesar Rp.52.400.000.000.

    Adapun peruntukan dana hibah tersebut dengan rincian sebagai berikut:
    1. KPU Rp. 27.600.000.000
    2. Bawaslu Rp. 7.800.000.000 
    3. TNI Rp. 5.000.000.000
    4. Polri Rp. 12.000.000.000

    Dengan total anggaran hibah Rp.52.400.000.000, diharapkan dapat memberikan gambaran yang jelas mengenai tanggung jawab proses dan tantangan dalam mendukung pelaksanaan Pilkada 2024.

    "Harapan kami kepada KPU dan lembaga lainnya penerima dana hibah, untuk menggunakan anggaran dana hibah ini sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan dan sesuai dengan rencana kebutuhan biaya yang diusulkan, karena penggunaan anggaran ini nantinya akan diaudit oleh BPK, ” ungkap Abdul Wahid Hasan.

    Sebelumnya juga, pembicara dari Polres Morowali dalam hal ini Kasat Intelkam Polres Morowali Iptu Stanza Heraldo Tobigo SH, telah menyampaikan pemaparannya dengan materi potensi kerawanan Pilkada.

    Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua KPU Morowali, Adhar, bersama jajarannya, PPK dan PPS se - Kabupaten Morowali.

    (PATAR JS)

    morowali
    Patar Jup Jun

    Patar Jup Jun

    Artikel Sebelumnya

    Irsad Amir Yakin Rachmansyah-Harsono Menangkan...

    Artikel Berikutnya

    Polres Morowali Melalui Subsatgas Wilayah...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Polres Morowali Perketat Pengamanan Debat Publik Tahap Akhir Pilkada Morowali 2024
    Lagi-lagi dari Bahodopi, Satresnarkoba Polres Morowali Bekuk Seorang Perempuan Terlibat Narkotika Terancam Hukuman 12 Tahun Penjara
    Babinsa Kodim 1311/Morowali Dampingi Perawatan Padi Sawah di Desa Opo
    Bertindak Out Of The Box, Paslon RAHA Paling Layak Nahkodai Morowali Agar 4 Kali Lebih Maju Coblos Nomor 4
    Polres Morowali Tindak Tegas 3 Personel Terbukti Melanggar Dijatuhi Sanksi PTDH 
    Satresnarkoba Polres Morowali Berhasil Ungkap Kasus Peredaran Narkotika Jenis Sabu di Desa Bahodopi
    Dandim 1311/Mrw Letkol Inf Alzaki Hadiri Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-96 di Kantor Bupati Morowali
    LHKP Muhammadiyah Gelar Piknas Regional Sulawesi, Hasilkan Sejumlah Rekomendasi Penting Masalah Kebangsaan
    Kepolisian Lakukan Pengamanan Ketat Gudang Logistik KPU Morowali 
    Wakapolres Morowali Kompol Awaludin Rahman Jadi Irup Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-96 Tahun 2024
    Lagi-lagi dari Bahodopi, Satresnarkoba Polres Morowali Bekuk Seorang Perempuan Terlibat Narkotika Terancam Hukuman 12 Tahun Penjara
    Pj Bupati Morowali mengucapkan Selamat Memperingati Isra Mi'rad Nabi Muhammad SAW 1445 H/2024
    Bertindak Out Of The Box, Paslon RAHA Paling Layak Nahkodai Morowali Agar 4 Kali Lebih Maju Coblos Nomor 4
    Dandim 1311/Mrw bersama Kaban BPBD Morowali Turun Langsung Bantu Warga Korban Banjir di Trans Desa Wosu
    Tak Suka Umbar Janji, Rachmansyah-Harsono Pemimpin Harapan Masyarakat Desa Harapan Jaya Morowali 
    Penggerak Ketahanan Pangan Terbaik, Koramil 1311-05/Mori Atas Terima Penghargaan dari Dandim 1311/Mrw 

    Ikuti Kami